Kemenangan dalam laga tersebut berarti penting bagi pelatih anyar GU, Abdurrahman Gurning. Pasalnya, di tangannya, GU belum sekalipun menuai kemenangan. Dua
"Yang penting bagaimana nanti anak-anak mewaspadai setiap pergerakan para pemain Persija. Terlebih kepada Bambang Pamungkas dan Fabiano Beltrame. Keduanya bisa membahayakan gawang kami."kekalahan dari Persib
- Abdurrahman Gurning -
Bandung 0-1 (11/4) dan Pelita Jaya 0-4 (15/4) membawa GU mendekati bibir zona degradasi. GU untuk sementara terpuruk di peringkat ke-15, hanya terpaut 2 angka dari batas zona merah.
Mengusung misi menang kala menghadapi Persija, bagi Gurning bukan hal yang mudah. Gurning mengakui, materi pemain Persija lebih baik ketimbang anak asuhnya, baik itu pemain lokal maupun asing.
Namun begitu Gurning tak mau menyerah. Kekalahan di putaran pertama lalu menjadi motivasi klub berjuluk Laskar Joko Samudro itu untuk membalasnya di kandang sendiri. Kala itu, GU harus takluk dua gol dari Persija di SUGBK.
Sementara itu nada optimis juga datang dari tamunya Persija. Macan-Macan Kemayoran datang ke Gresik tentu dengan semangat untuk mengamankan posisinya di empat besar klasemen. Saat ini Persija masih terpaut empat poin dari Persiwa Wamena yang bertengger di peringkat ketiga. Hanya saja sialnya tim asal ibukota itu tidak akan diperkuat pemain seniornya Ismed Sofyan yang terkena akumulasi kartu kuning dan Robertino Pugliara yang masih dalam perawatan tim medis.
Head to Head Gresik United vs Persija Jakarta :
12 Mar 2012 : Persija vs Gresik United 2-0 (ISL)
Lima Pertandingan Terakhir Gresik United :
15 Apr 2012 : Pelita Jaya vs Gresik United 4-0 (ISL)
11 Apr 2012 : Persib vs Gresik United 1-0 (ISL)
24 Mar 2012 : Gresik United vs Pelita Jaya 1-6 (ISL)
19 Mar 2012 : Gresik United vs Persib 2-0 (ISL)
12 Mar 2012 : Persija vs Gresik United 2-0 (ISL)
Lima Pertandingan Terakhir Persija Jakarta :
18 Apr 2012 : Persija vs PSAP Sigli 5-1 (ISL)
14 Apr 2012 : Persija vs PSMS Medan 1-0 (ISL)
30 Mar 2012 : PSMS Medan vs Persija 3-3 (ISL)
25 Mar 2012 : PSAP Sigli vs Persija 1-0 (ISL)
12 Mar 2012 : Persija vs Gresik United 2-0 (ISL)
Prediksi Susunan Pemain Starting XI :Gresik United : Ade Mochtar - Lan Bastian, Zeleny, M.Kusen, Anang Maruf, Kacung Munif, Uston Nawawi, Agus Indra, Pronetto, Marwan Sayedeh, Gaston Castano.
Persija Jakarta : Andritany - Hasim Kipuw, Fabiano Da Rosa, Precious, Leo Saputra, A.Marzukih, Jeong Kwang Sik, Ramdani Lestaluhu, Johan Juansyah, Pedro Javier, Bambang Pamungkas.
PREDIKSI MENANG : Home : 40% --- Draw : 25% --- Away : 35%
PREDIKSI SKOR : Gresik United 1 - 1 Persija
EmoticonEmoticon